Berita terbaru Agung Sedayu Group

PENANDATANGAN KERJASAMA PIK2 DENGAN PEMERINTAH KABUPATEN TANGERANG

Dalam rangka melaksanakan tanggung jawab sosial lingkungan perusahaan di wilayah Kabupaten Tangerang, PT Kukuh Mandiri Lestari - PIK2 menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Tangerang.

Penandatangan kerjasama antara PT Kukuh Mandiri Lestari - PIK2 dengan Pemerintah Kabupaten Tangerang dilaksanakan pada Jumat, 8 April 2022 di Pendopo Kabupaten Tangerang dan ditandatangani langsung oleh Ahmed Zaki Iskandar selaku Bupati Kabupaten Tangerang dan Nono Sampono selaku Direktur Utama PT Kukuh Mandiri Lestari. Selain itu juga dilaksanakan penandatanganan kerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang guna mendukung Program Pemerintah Kabupaten Tangerang dalam mengatasi masalah stunting di wilayah Kecamatan Teluknaga.

Acara ini juga dihadiri oleh Moch. Maesyal Rasyid selaku Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang, Restu Mahesa selaku Estate Director Agung Sedayu Group, Stephan Bambang selaku General Manager PIK 2, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, Camat Kecamatan Teluknaga, Kepala Puskesmas Tegal Angus, dan Kepala Desa Muara.

“Kami dari Pemerintah daerah, mendukung penuh terkait pembangunan kota satelit baru, PIK2 yang sekarang ini sedang berlangsung. Untuk menjembatani kebutuhan dari pembangunan dan juga nanti operasional kawasan kota satelit tersebut dan juga untuk penyerapan tenaga kerja di lingkungan kawasan PIK2, program tanggung jawab sosial bersama ini nanti akan menjadi jembatan antara masyarakat yang sudah ada di sana, khususnya di Kecamatan Kosambi, Teluknaga dan Pakuhaji untuk ikut bisa berpartisipasi dalam rangka melaksanakan pembangunan di PIK2,” ungkap Ahmed Zaki Iskandar.

Bentuk partisipasi dan kerjasama bisa bermacam-macam bentuknya seperti penyediaan tenaga kerja baik itu tenaga konstruksi, maupun tenaga pelayanan dan jasa lainnya. Ada juga bentuk kerjasama pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Hal ini sangat penting terutama bagi pemberdayaan sumber daya manusia dan juga peningkatan kesejahteraan masyarakat yang berada di kawasan sekitar PIK2.

Dimana program kerjasama ini akan menjadi jembatan untuk masalah sosial, tenaga kerja, terutama pendidikan. Bapak Bupati juga menyambut dengan sangat baik adanya kerjasama ini, diharapkan kedepannya PIK2 dapat mendongkrak derajat hidup masyarakat yang berada di sekitar kawasan PIK2.