Berita terbaru Agung Sedayu Group

CUSTOMER GATHERING SOHO THE BUND DI MENARA SYARIAH

SOHO The Bund PIK2 merupakan sebuah kawasan bisnis yang terinspirasi dari The Bund di Shanghai, China. Kawasan ini ada di CBD PIK2 seluas ±120 ha yang telah dilakukan Groundbreaking pada 1 Maret 2024 lalu. Lokasi SOHO The Bund nantinya akan berada di tepi danau cantik seluas ±14 ha. 

Pada Minggu 21 Juli 2024, event Customer Gathering SOHO The Bund diadakan di Menara Syariah PIK2, yang merupakan ikon kawasan Islamic Financial Center sebagai pusat keuangan dan asuransi berbasis syariah terbesar di Asia Tenggara dan pertama di Indonesia seluas ±23.5 ha.

Pada event yang dihadiri lebih dari 50 customer spesial ini, berkesempatan untuk memperoleh banyak informasi dan benefit dari SOHO The Bund yang ditawarkan dengan ukuran mulai dari 6x17m, 5 lantai sudah dilengkapi dengan rooftop + lift dengan harga cicilan 80 juta/bulan. Tidak hanya informasi dan benefit yang bisa diperoleh, dalam event ini, setiap pembelian unit, para customer juga berhak untuk mendapatkan hadiah langsung Samsung Galaxy Z Fold 6, juga bisa sambil menikmati beragam kuliner mulai dari Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih, Sop Kambing Hanjawar, kambing Guling Muda, dan Sate Ayam. 

Dengan hadirnya SOHO The Bund di CBD PIK2, tentunya akan semakin meramaikan kawasan ini dan membuka peluang investasi baru yang sangat besar dan menguntungkan.